
KAMPAR KIRI, RIAU – Acara Balimau Kasai yang digelar di Kenegerian Lipat Kain, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau, diharapkan penuh kemeriahan dan makna dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah bertepatan puasa pertama pada 1 Maret 2025.
Acara yang dihadiri oleh Ninik Mamak dan masyarakat setempat ini, diawali dengan arakan Ninik Mamak ke Muara Setingkai.
Menurut salah seorang Perangkat Adat di Kenegerian Lipat Kain, acara Balimau Kasai ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara masyarakat dan Ninik Mamak, serta untuk memohon berkah dan perlindungan dari Allah Ta’ala, Tuhan Yang Maha Esa.
Debit Sungai Muara Setingkai yang tinggi membuat acara Balimau Kasai yang digelar di Kenegerian Lipat Kain, hanya dilakukan dengan arakan Ninik Mamak.
Masyarakat setempat diharapkan untuk tetap waspada dan mengikuti instruksi dari panitia pelaksana Balimau Kasai Kenegerian Lipat Kain serta pihak berwenang guna menghindari bahaya banjir dan derasnya arus sungai yang debit air tinggi.
Dalam hal ini, Pimpinan Redaksi Tim Gres, Hasbi yang juga merupakan putra kelahiran Negeri Lipat Kain, menyampaikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap waspada dan mengikuti instruksi dari pihak berwenang.
Acara Balimau Kasai ini berlangsung dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, bertepatan 28 Februari 2025.
Senada, Kapolsek Kampar Kiri, Kompol M Daud SH melalui Kanit Reskrim Polsek Kampar Kiri, AKP Khamry Gufron SH juga memberikan himbauan tegas guna terciptanya keamanan dan ketertiban ditengah masyarakat serta mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
“Himbauan agar masyarakat mandi balimau dirumah saja dan tidak mandi di sungai krn saat ini air sungai lagi naik!!.” Tegas AKP Khamry.
***Tim